Judul Buku : It's Me Inilah Caraku Menjadi Luar Biasa Sebagai Diriku Sendiri!
Penulis : Muhammad Badarudin
Penerbit : Gara Ilmu, Jogjakarta
Tahu Terbit : 2009
Jumlah Halaman : 278 Hlm
Sinopsis:
Bagaimana rasanya saat anda dihadapkan pada suatu tuntutan dari luar yang secara perinsip sangat menyiksa batin anda? Apabila anda berada dalam posisi sulit untuk menolak dan membantah!?
Suatu keadaan yang sungguh tidak nyaman dan menyiksa sekali, kan?
Kita tahu bahwa setiap orang pasti ingin maju, sukses, mandiri, hebat, dan bahkan populer. Ya, tujuan hidup yang memang dikejar kita secara umum. Namun tentu saja setiap orang juga punya pikiran, perasaan, dan strategi sendiri dalam mengejar dan mewujudkannya. Tidak setiap cara maju dan hebat yang telah terbukti briluan sekalipun akan diterima dengan nyaman dan membahagiakan oleh hati setiap kuta. Bahkan, bisa saja sangat bertentangan dan menyakitkan!.
So, kita harus memiliki prinsip kuat untuk maju melangkah ke arah kehebatan hidup kita sendiri! Itulah prinsip hidup! Itulah aku, it's me! Itulah rahasia kebahagian hidupku yang sesungguhnya!
Jika anda ingin menjadi diri anda sendiri senyaman-nyamannya, maka anda harus bisa berkata : "It's Me!" Sebuah buku yang akan menjadikan hidup anda menhadi milik anda sendiri beserta segenap kebahagiaan dan kenyamanan untuk menghuninya!